Kamis, 12 Desember 2013

5 Pantai Tercantik Di Dunia


1 Palawan, Filipina
Negara kepulauan Filipina punya banyak pantai tak terjamah. Salah satu pantai terbaik ada di Pulau Palawan, yang terletak di antara Laut China Selatan dan Laut Sulu.

Traveler bisa naik maskapai domestik dari kota-kota besar di Filipina, menuju ibukota Palawan yakni Puerto Princesa. Cara paling asyik berkeliling pantai-pantai di Palawan adalah dengan menyewa sepeda motor.
2. Phi Phi Island, Thailand
Ingat film The Beach, ingat Phi Phi Island. Film itu jadi salah satu alasan turis mancanegara berbondong-bondong datang untuk melihat pantai tropis yang super cantik.

Phi Phi Island terletak di pesisir Thailand, tepatnya di Kepulauan Andaman.
 


3. Playa San Miguel, Spanyol
Pulau Ibiza rupanya tak cuma jadi tempat turis pesta semalam suntuk. Selain kelab dan pesta hingar-bingar, pulau ini juga punya pantai cantik berair biru jernih.

Namanya Playa San Miguel. Meski tersembunyi, pantai ini menjadi salah satu yang tercantik di dunia.4. Whitehaven, Australia
Pantai Bondi di Sydney bolehlah jadi yang paling terkenal di Australia. Tapi kalau mau lihat pantai paling cantik, datanglah ke Whitsunday Islands di pesisir Queensland.

Nama pantai itu adalah Whitehaven, dengan garis pantai berpasir putih yang panjang dan sangat indah. Pantai ini tersembunyi sehingga jauh dari hingar-bingar seperti Pantai Bondi.


  5.Durness, Skotlandia
Meski cantik, pantai-pantai di Eropa cenderung dingin karena berada di wilayah empat musim. Tapi pantai di Durness, bagian barat Skotlandia, punya deretan pohon palem yang membuatnya seperti pantai tropis.

Pantai di Durness adalah salah satu yang terbaik di Eropa. Beberapa pantai cantik lainnya di Skotlandia yaitu Sandwood Bay, Kiloran Bay, dan Luksentyre

Sumber: Detik.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar